Pantai menjadi salah satu destinasi liburan banyak orang, khususnya yang merindukan penampakan pasir putih. Tak perlu jauh-jauh main ke Yogyakarta karena di Tangerang terdapat area wisata pantai, bernama Pantai Anyer.
Baca juga: Pendidikan Anak dimulai sejak dini
Di sekitar Anyer, terdapat beberapa pantai yang tak kalah memesona. Penasaran? Berikut 5 pantai di Anyer yang bisa kamu jadikan referensi untuk liburan bersama keluarga.
1. Pantai Tanjung Lesung
Air lautnya yang jernih yang dilengkapi dengan pemandangan Gunung Krakatau dari kejauhan menjadi daya tarik pantai ini. Selain bersantai, di pantai ini kamu bisa diving untuk menikmati pesona bawah lautnya. Bagi yang tak pintar berenang, kamu bisa coba wahana permainan, seperti banana boat dan kano.
Tiket masuk pantai cukup terjangkau, yaitu Rp 30.000 per orang. Pantai dibuka setiap hari selama 24 jam penuh, jadi kamu bebas berlama-lama disini.
2. Pantai Marbella
Selanjutnya adalah Pantai Marbella, pantai yang dikenal dengan pasir putihnya yang indah. Kondisi ombak di pantai ini bisa dikatakan tenang, jadi aman untuk berenang. Untuk tempat peristirahatan, kamu bisa menyewa gazebo atau hotel yang ada di garis pantai.
Pantai buka setiap hari selama 24 jam. Harga tiket masuknya Rp 5.000, sedangkan parkir motor sekitar Rp 15.000 - Rp 25.000 dan mobil sekitar Rp 50.000 - Rp 100.000.
3. Pantai Carita
Pantai Carita merupakan wisata pantai yang selalu ramai. Pantai yang letaknya kira-kira 170 km dari Kota Jakarta ini menawarkan pemandangan pasir berwarna kecoklatan. Disini kamu juga bisa menikmati sunset dan sunrise yang memukau.
Kontur pantai cukup landai, jadi kamu tak perlu takut untuk berenang. Harga tiket masuk Rp 15.000 per orang. Setiap pengunjung akan dikenakan biaya parkir, Rp 10.000 untuk motor dan Rp 30.000 untuk mobil.
4. Pantai Pasir Putih Sirih
Pantai Pasir Putih Sirih merupakan opsi pantai yang bisa dikunjungi bila ketiga pantai di atas terlalu ramai untukmu. Kamu bisa bersantai, jalan-jalan menyusuri pantai, berenang, snorkeling, diving, dan bermain bersama keluarga tercinta.
Pantainya cukup landai, jadi pas untuk kamu yang tertarik melakukan aktivitas air. Harga tiket masuk Rp 15.000 per orang. Biaya parkir motor Rp 10.000 dan motor Rp 30.000.
5. Pantai Karang Bolong
Dan yang terakhir adalah Pantai Karang Bolong. Salah satu pantai yang menawarkan keindahan sunset dan sunrise yang amat memukau. Lengkap dengan latar belakang karang yang membuat hasil foto semakin eksotis.
Selain berfoto, kamu juga bisa snorkeling untuk menikmati keindahan pantai secara maksimal. Pantai buka setiap hari selama 24 jam. Harga tiket masuk yaitu Rp 5.000 per orang di luar biaya parkir kendaraan.
Itu dia pantai di Anyer yang menjadi referensi tempat wisata bersama keluarga. Akan lebih berkesan lagi kalau kamu pergi bersama rombongan menggunakan bus. Sewa bus bisa langsung di TRAC, salah satu perusahaan transportasi dan logistik yang ikut memerangi Covid-19 di Indonesia.
TRAC memiliki 24.800 armada kendaraan yang sudah digunakan oleh banyak orang, termasuk segmen korporasi. Armadanya bervariasi, pelayanannya hangat, dan pengemudi yang sudah dibekali dengan pengetahuan jalan yang luas. Perjalananmu ke Pantai Anyer dipastikan berkesan.